Selamat datang di "CINGSINGSEHAT.COM"

coba

RADIO MPU KANWA || BERANDA || PPNI || BELANJA DI GANJAR || UU KEPERAWATAN 

RIAS PENGANTIN DAN STUDIO FOTO

SEHAT UNTUK SEMUA

Anda Pengunjung Ke

Jumat, 28 Januari 2011

Ingin Lebih Cerdas? Nikahi Orang Setipe!

Fitri Yulianti - Okezone

Detail Berita
(Foto: gettyimages)
MENYIBUKKAN diri dengan aktivitas intim memang membuat Anda lelah. Namun manfaat yang disimpannya tentu tidak akan membuat Anda malas bergelut dengan pasangan.

Simak berbagai hasil penelitian seputar aktivitas intim dikaitkan dengan aspek fisik dan psikologis, seperti dilansir Readersdigest.

Menikah dengan seseorang yang mirip Anda, jika ingin sedikit lebih pintar

Sebuah studi berkelanjutan di Seattle meneliti 169 pasangan selama 7 tahun (antara 1956-1984) menemukan bahwa hubungan yang paling stabil mungkin terjadi pada mereka yang mirip secara kecerdasan, fleksibilitas sikap, tanggung jawab sosial, dan tingkat pendidikan.

Para peneliti juga menemukan bahwa setelah 14 tahun bersama, pasangan (suami/istri) dengan pemahaman makna dan kefasihan kata yang baik mampu menarik pasangannya hingga sama levelnya dengan mereka.

Berpegangan tangan sesering mungkin

Selain menciptakan kehangatan dan kedekatan, berpegangan tangan dapat meredakan stres. Sebuah studi menggunakan scan otak menemukan, ketika wanita menikah diberitahu bahwa mereka akan menerima sengatan listrik, otak mereka justru meminimalisir ancaman tersebut.

Bagaimana caranya? Hanya dengan memegang tangan suami. Wanita yang memiliki hubungan sehat mengalami penurunan dalam aktivitas otak yang terkait dengan stres.

Berciuman minimal sekali sehari

Sentuhan intim ini memicu pelepasan hormon oksitosin (hormon ikatan) dan menurunkan kadar hormon kortisol (hormon stres), tapi ternyata tidak hanya itu. Para peneliti mengatakan bahwa ketika berciuman, kita mengaktifkan hampir setengah dari saraf kranial yang mempengaruhi fungsi otak.

Semua informasi sensorik selama berciuman—aroma tubuh, kehangatan kulit, rasa, dan kelembutan bibir—menembus ke dalam otak Anda untuk membangkitkan perasaan bahagia.

Memasang foto pasangan di meja kerja

Pemindai otak menunjukkan bahwa melihat foto orang terkasih, terutama pada tahap awal hubungan, mengaktifkan bagian dari otak yang berhubungan dengan kesenangan, apresiasi, perhatian, dan motivasi. Ini adalah daerah yang sama ketika seorang pecandu kokain sedang high. Jadi, Anda benar-benar bisa "melayang" hanya dengan melihat foto wajah pasangan.

Berdekatan
Sebuah studi menemukan bahwa tekanan darah rata-rata lebih rendah ketika seseorang menghabiskan waktu dengan pasangannya daripada ketika mereka menghabiskan waktu sendiri atau dengan orang lain. Bahkan, jika Anda tidak saling bicara, tapi hanya menghabiskan waktu di ruang yang sama, membaca, menonton televisi, surfing web, atau melakukan teka-teki silang.
(ftr)

Tidak ada komentar:

Hi hi hi hiii....