Selamat datang di "CINGSINGSEHAT.COM"

coba

RADIO MPU KANWA || BERANDA || PPNI || BELANJA DI GANJAR || UU KEPERAWATAN 

RIAS PENGANTIN DAN STUDIO FOTO

SEHAT UNTUK SEMUA

Anda Pengunjung Ke

Jumat, 01 Juli 2011

Melajang dan Bahagia, Kenapa Tidak?

image APAKAH Anda bahagia hidup sebagai lajang? Pertanyaan ini tentu sudah sangat akrab di telinga wanita single yang hidupnya terlihat baik-baik saja, mapan dan mandiri tanpa pendamping atau pasangan. Bahkan, tren nikah muda yang merebak di kalangan wanita muda usia sepertinya sudah tak lagi menghinggapi keinginan para wanita single untuk cepat-cepat mengakhiri masa lajangnya meski usia sudah hampir mencapai ambang 30-an.
Namun tak dipungkiri, pilihan melajang atau menikah masih menjadi polemik bagi kehidupan wanita masa kini yang seakan dituntut untuk selalu terlihat sempurna dalam pandangan sosial kemasyarakatan. Wanita yang melajang pun lantas dianggap 'belum laku' atau 'desperate woman'. Label yang melekat pada wanita ini yang lalu seringkali menjadi siksaan psikis yang sangat mengganggu. Padahal, menjadi lajang bagi mereka adalah pilihan hidup, bukannya ingin menjauhkan diri dari kebahagiaan.
Lalu, jika belum menikah bukan berarti tak bahagia kan? Wanita single punya alasan untuk tetap bahagia meski mereka hidup melajang, kok. Inilah alasan mereka:
1. Hidup melajang tak berarti hidup dalam kesepian, wanita single juga dikelilingi banyak teman yang menyayangi dengan tulus. Lebih serunya jika Anda wanita single yang memiliki banyak teman pria, kesempatan untuk mencari dan memilih yang terbaik akan terbuka lebar untuk Anda.
2. Akan lebih banyak waktu berkualitas yang bisa kamu berikan untuk membagi kebahagiaan dengan yang tercinta dan tersayang, yaitu keluarga. Anda bebas mencari dan mendapatkan kebahagiaan dari orang-orang yang terdekat dalam hidup Anda, baik orang tua, saudara ataupun teman-teman.
3. Wanita single bebas secara emosi, tak direpotkan dengan perasaan cemburu dan dicemburui. Pun ada kebebasan berekspresi, mengaktualisasi diri pada karir yang tengah dirintis. Mereka juga bebas mengatur dan mengolah keuangannnya sendiri tanpa harus dipusingkan dengan urusan dan keperluan tetek bengek rumah tangga.
Jika Anda wanita single yang bisa memposisikan diri sebagai si lajang yang bahagia, tentu hal ini menyenangkan ya? Semuanya memang kembali pada pola hidup dan cara berpikir masing-masing pribadi. Anda yang lajang dan cenderung berpikir dan bersikap positif, pasti akan jauh lebih bahagia. Jika sudah begitu, maka label 'a true happy single me' pun pantas Anda sandang.
Yang perlu Anda lakukan sebagai lajang yang bahagia, adalah:
1. Fokuskan pada hal-hal positif yang ada dalam diri Anda. Bahwa Anda adalah pribadi yang menarik dan sangat hebat.
2. Sibukkan diri. Daripada hanya sekedar menganggur dan membuat jenuh diri sendiri, kenapa tak mencoba meluangkan waktu untuk hobi pribadi dan mengembangkannya.
3. Do read! Membaca adalah hal yang menyenangkan dan membuka luas cakrawala dunia. Lahaplah banyak informasi, mulai dari yang berbentuk print ataupun browsing di dunia maya. Broaden your horizon!
4. Dengarkan musik favoritmu, dan buatlah hidupmu lebih semarak dan semangat dengan musik.
5. Terapkan pola hidup dan pola pikir yang sehat. Rawat juga diri dan jagalah penampilan agar tetap tampil prima. Jagalah kesehatan, kebersihan dan kesegaran tubuh. Penting untuk selalu mengkonsumsi makanan bergizi dan vitamin yang dibutuhkan secara seimbang. Istirahat yang cukup serta olah raga teratur menjaga agar tubuh tetap fresh. Sesekali memanjakan juga diri Anda ke salon dan spa.
6. Get socialized! Perluas networking dan perbanyak teman dari segala kalangan. Resepnya adalah me-maintain teman lama dan memperbanyak teman baru. Banyak teman justru membuat hidup Anda jauh lebih ramai dan bahagia.
7. Let's fun! Anda pantas bahagia dan gembira. Sesekali lakukan hal-hal gila nan konyol bersama sahabat-sahabat terdekat. Buatlah hidup Anda menjadi lebih hidup. Tawa yang berkualitas akan menjadi refreshing yang menyegarkan hidup Anda.
So, single and happy? Yes you are, dude!
(maya/CN19)

Tidak ada komentar:

Hi hi hi hiii....